Gandeng Disdukcapil, Kodim Pati Hadirkan Perekaman e-KTP di Lokasi TMMD |
Ratusan masyarakat Desa Godo berkumpul di lapangan sepak bola tempat dibukanya TMMD Reg 101 untuk mendapatkan pelayanan rekam KTP-el secara cepat dan gratis. Kegiatan tersebut tidak lain adalah untuk memberikan kemudahan pelayanan kepada masyarakat dalam melaksanakan perekaman KTP-el dimana hanya dengan membawa foto copy Kartu Keluarga (KK) warga dapat melakukan perekaman KTP-el.
Kadisdukcapil Kabupaten Pati Drs. Rubiono membenarkan adanya pelayanan KTP-el gratis dan cepat ini dalam rangka ikut mensukseskan TMMD Reguler ke-10 di Desa Godo, Kecamatan Winong hingga tiga hari berikutnya. "Kami akan menurunkan petugas untuk melayani pendataan dan perekaman di Balai Desa Godo," ujarnya.
Komandan Kodim 0718/Pati Letkol Arm Arief Darmawan S.Sos. menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan kerjasama antara Kodim 0718/Pati dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Pati. Kegiatan ini pun merupakan program non fisik di TMMD Reguler ke-101.
Dandim juga berharap kepada warga masyarakat Godo agar memanfaatkan kegiatan perekaman dengan sebaik-baiknya, dan semoga kegiatan yang dilaksanakan pada TMMD Reg-101 di Desa Godo dapat berjalan dengan baik dan benar-benar memberikan manfaat bagi masyarakat langsung. (LP)
0 komentar:
Posting Komentar