berita pati

Gali Tanah Untuk Pondasi Rumah, Warga Tayu Ini Temukan Sebuah Granat

Gali Tanah Untuk Pondasi Rumah, Warga Tayu Ini Temukan Sebuah Granat
LintasPati.com - Tayu, Sebuah granat jenis nanas ditemukan di belakang rumah Mahmudah warga Desa Margomulyo Kecamatan Tayu, Pati. Kamis, 28 Juni 2018.

Kronologis penemuan, menurut Kapolsek Tayu AKP Sayadi, Pada waktu itu, Suwandi sedang menggali tanah untuk membuat pondasi pagar Mendapati benda yang mencurigakan setelah diambil benda tersebut granat tetapi Suwandi tidak mengetahui benda itu masih aktif /tidak, setelah itu Suwandi menghubungi perangkat Desa Margomulyo kemudian perangkat desa melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Tayu guna penyelidikan.

"Usai menerima laporan, Kami beserta anggota mendatangi TKP, kemudian menghubungi Sat Brimob Pati Kompi 4 Batalion A Polda Jateng. Hasil dari koordinasi dengan Wadanki Brimob Pati Iptu Kirno disarankan untuk menghubungi Gegana Polda Jateng karena Brimob Pati tidak memiliki kewenangan menanangi Jihandak," ujarnya. (PN/ wt)

About redaksi

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.