Pati - Banjir kiriman dari pegunungan kendeng dan meluapnya kali Tempur yang terjadi pada hari Rabu 01/05/2019 kemarin menyebabkan sejumlah desa di Kecamatan Gabus Pati tergenang. Kamis(02/05/19)
Banjir bandang tersebut menyebabkan Desa Banjarsari Rt 3 rw 01 Kecamatan Gabus Kabupaten Pati terkena dampak banjir yang mengakibatkan Jalan desa dan permukiman rumah warga
Dari pantauan, Pemukiman rumah warga terendam kurang lebih 15 KK, Dengan ketinggian air di jalan 10 hingga 20 cm.
Sedangkan di Desa Gempolsari yang terdampak banjir adalah lahan pertanian. Di Dusun Gempol Desa Gempolsari lahan padi berumur 2 terendam banjir. Pemukiman warga yang terendam di Dusun Gempol di Rt 1,2,3, 4 dan,Rt 6,/Rw 3, Sebanyak 175 rumah dengan ketinggian air di dalam rumah 10 sampai 20 cm.
Di dusun Jatisari Rt 1,4,7/Rw 1 sebanyak 45 rumah.
Babinsa Desa Banjarsari Sertu Edi Asluri beserta Bhabinkamtibmas memantau bencana banjir dan berupaya mengingatkan warga masyarakat agar tetap waspada.
"Alhamdulillah, banjir ini mulai surut sehingga mengurangi dampak kerugian yang lebih besar lagi," Ungkap Edi
(19/sol).
0 komentar:
Posting Komentar