Genjot produksi tanaman pangan, hari ini acara Farmer Field Day digelar di Gabus

Pati - Hari Temu Lapangan Petani (Farmer Field Day) adalah sebagai salah satu metode pemberdayaan untuk petani yang dirancang melalui pertemuan antara para petani, peneliti dan penyuluh dengan tujuan untuk saling tukar menukar informasi tentang teknologi pertanian yang diterapkan dan diharapkan adanya umpan balik dari petani itu sendiri.



Seperti pada hari ini senin tanggal 26 agustus 2019 di desa Bogotanjung yakni kelompok tani  Sayuk tani 3 bersama Muspika Kecamatan Gabus, kepala desa Bogotanjung beserta perangkat desa dan PPL sekawedanan Kayen melaksanakan kegiatan FARMER FIELD DAY yang juga  bermaksud untuk menggenjot serta meningkatkan Produksi Tanaman Pangan diwilayah tersebut.


Acara yang dimulai pukul 08.00 wib sampai pukul 11.00 wib ini berlangsung santai, setelah sambutan-sambutan, didalam acara juga diselingi sesi dialog yang memang sangat ditunggu-tunggu oleh para petani untuk menyampaikan apa yang menjadi keluh kesah serta kendala yang dihadapi para petani, disamping itu juga sebagai ajang untuk transfer ilmu serta tehnologi terbaru dari dinas instansi terkait kepada para petani.


Dalam acara tersebut Nampak hadir pula kepala Dispertan Kabupaten Pati Ir. Muhktar Effendi, M.M, Danramil Gabus diwakili Babinsa karaban Sertu Nurkuyum, Camat Gabus diwakili sekcam, Kades berserta perangkat, PPL Sekawedanan kayen dan Gapoktan beserta ketua kelompok tani dan anggotanya, diahir acara ditutup dengan kegiatan ubinan kedelai di sawah milik anggota kelompok tani Sayuk Tani 3 desa Bogotanjung Kecamatan Gabus.(Snpt,kym/Snpt)



About LintasPati.Com

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.