KOTA- Kementerian ATR/BPN Kantor Pertanahan Kabupaten Pati menyerahkan sertifikat tanah untuk Koramil 13/Tlogowungu yang berlokasi di desa Tlogorejo kecamatan Tlogowungu kabupaten Pati kepada Kodim 0718.Pati.
Rencana tanah seluas 800 M² dengan status tanah hibah dari Pemda kabupaten Pati tersebut akan digunakan untuk merelokasi kantor Koramil 13/Tlogowungu yang saat ini masih menempati tanah milik desa Tlogorejo.
Penyerahan sertifikat oleh Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Pati diwakili oleh Solikin, A.Ptnh., M.M. Kasi penetapan dan hak pendaftaran kepada Komandan Kodim 0718/Pati Letkol Inf Jon Young Saragi, S.Sos., M.I.P berlangsung di ruang kerja Dandim disaksikan oleh pejabat Kantor Pertanahan kabupaten Pati serta para Perwira Staf Kodim 0718/Pati. Kamis, (06/03/2025).
Dandim 0718/Pati Letkol Inf Jon Young Saragi, S.Sos., M.I.P menyampaikan terimakasih kepada semua pihak yang terkait sehingga seluruh proses sertifikasi tanah bisa berlangsung lancar.
"Terimakasih kepada BPN kantor pertanahan kabupaten Pati yang telah menyerahkan sertifikat tanah kepada kami yang nantinya akan digunakan sebagai bangunan kantor Koramil Tlogowungu," kata Dandim.
"Kami juga menghaturkan terimakasih serta apresiasi setinggi-tinginya untuk jajaran Pemda kabupaten Pati, atas ijin hingga sampai dengan terbitnya sertifikat ini, sehingga nantinya tugas-tugas kami dalam pembinaan teritorial bisa semakin lancar," tutup Dandim. (Pendim Pati)
0 komentar:
Posting Komentar